Selasa, 12 Juli 2011

Keindahan

Selasa, Juli 12, 2011 Posted by MIDE studio , No comments
Merencanakan bangunan erat sekali dengan Keindahan, karena merencanakan bangunan tidak hanya sekedar penataan ruangannya saja, tetapi perlu diperhatikan Estetikanya, 
Menurut artikata.com Keindahan adalah
adjective
1. dl keadaan enak dipandang; cantik; elok;
-- kabar dr rupa, pb biasanya kabar selalu melebihi keadaan sebenarnya;
mem·per·in·dah v menjadikan lebih indah; memperelok: ~ taman-taman di ibu kota; peng·in·dah n sesuatu yg membuat atau menjadikan indah; sesuatu yg menimbulkan keindahan: pohon tsb dapat menjadi tanaman ~ halaman; ter·in·dah a paling indah (bagus, elok);
ke·in·dah·an n sifat-sifat (keadaan dsb) yg indah; keelokan: ~ alam Indonesia
source: kbbi3

Kenyamanan

Selasa, Juli 12, 2011 Posted by MIDE studio , No comments
Untuk kali ini kita akan membahas tentang 'Kenyamanan', mengapa harus nyaman? ya...kenyamanan merupakan salah satu faktor penting dalam desain bangunan, nyaman dalam bangunan bisa dikatakan merupakan hasil dari sebuah perencanaan bangunan.
untuk lebih memudahkan kita dalam merencanakan ada baiknya kita mengerti terlebih dahulu arti kata Kenyamanan tersebut.
mengutip dari artikata.com pengertian nyaman adalah:
adjective
1. 1 segar; sehat: badannya berasa -- disinari matahari pagi; 2 sedap; sejuk; enak: suaranya merdu, -- didengar;
me·nya·man·kan v menjadikan nyaman; menyegarkan; menyejukkan; menyedapkan: taman yg terpelihara baik memberi pemandangan yg ~; ke·nya·man·an n keadaan nyaman; kesegaran; kesejukan
 

 
dari pengertian di atas mudah-mudahan dapat membantu kita untuk merencanakan suatu bangunan dengan melihat sisi kenyamanan...selamat berkarya

Senin, 06 Juni 2011

Menata Ruang Toko Handphone

Senin, Juni 06, 2011 Posted by MIDE studio No comments
Penataan Ruang Dalam Toko Handphone ini dimaksud kan untuk memberikan rasa nyaman bagi para Pengunjung/Pelanggan yang akan membeli Handphone.
Dalam Ruang ini di bagi menjadi 3:
1. Rak/Lemari untuk Handphone
     Lemari ini sengaja di posisikan di depan ruang, untuk mempamerkan berbagai jenis Hp
2. Sofa untuk Pelanggan
     Sofa sengaja diberikan untuk memberikan kenyamanan pelanggan dalam bertransaksi membeli Hp.
3. Meja kasir dengan kursi seperti mini bar atau caffe, untuk memberikan kesan yang berbeda

Apa itu Perancangan?

Senin, Juni 06, 2011 Posted by MIDE studio , No comments
Menurut Kamus Bahasa Indonesia, PERANCANGAN adalah MENGATUR, MERUBAH, dan menCIPTAkan yang belum terjadi untuk di wujudkan ke dalam hal-hal yang nyata.

Senin, 30 Mei 2011

PERANCANGAN TAPAK

Senin, Mei 30, 2011 Posted by MIDE studio , , No comments

Perancangan Tapak merupakan usaha penanganan tapak (site) secara optimal melalui proses keterpaduan penganalisaan dari suatu tapak dan kebutuhan program penggunaan tapak, menjadi suatu sintesa yang kreatif dimana setiap elemen dan fasilitas yang akan diletakkan di atas lahan dalam keterpaduan fungsi dan selaras dengan kateristik tapak dan lingkungan alamnya.

Selasa, 17 Mei 2011

BANGUNAN

Selasa, Mei 17, 2011 Posted by MIDE studio , No comments
Bangunan biasanya dikonotasikan dengan rumah, gedung ataupun segala sarana, prasarana atau infrastruktur dalam kebudayaan atau kehidupan manusia dalam membangun peradabannya seperti halnya jembatan dan konstruksinya serta rancangannya, jalan, sarana telekomunikasi. Umumnya sebuah peradaban suatu bangsa dapat dilihat dari teknik teknik bangunan maupun sarana dan prasarana yang dibuat ataupun ditinggalkan oleh manusia dalam perjalanan sejarahnya.

ILMU

Selasa, Mei 17, 2011 Posted by MIDE studio , No comments
Ilmu (atau ilmu pengetahuan) adalah seluruh usaha sadar untuk menyelidiki, menemukan dan meningkatkan pemahaman manusia dari berbagai segi kenyataan dalam alam manusia . Segi-segi ini dibatasi agar dihasilkan rumusan-rumusan yang pasti. Ilmu memberikan kepastian dengan membatasi lingkup pandangannya, dan kepastian ilmu-ilmu diperoleh dari keterbatasannya.
Ilmu bukan sekedar pengetahuan (knowledge), tetapi merangkum sekumpulan pengetahuan berdasarkan teori-teori yang disepakati dan dapat secara sistematik diuji dengan seperangkat metode yang diakui dalam bidang ilmu tertentu. Dipandang dari sudut filsafat, ilmu terbentuk karena manusia berusaha berfikir lebih jauh mengenai pengetahuan yang dimilikinya. Ilmu pengetahuan adalah produk dari epistemologi.

Senin, 16 Mei 2011

KONSEP-KONSEP DALAM ARSITEKTUR

Senin, Mei 16, 2011 Posted by MIDE studio , No comments
Dalam arsitektur, suatu konsep mengemukakan suatu cara khusus bahwa syarat-syarat suatu rencana, konteks dan keyakinan dapat digabungkan bersama, yang dalam konteks ini dapat berupa paduan dari beberapa unsur yang mungkin berupa gagasan, pendapat dan pengamatan ke dalam suatu kesatuan.

KONSEP



Dalam menggambarkan penyelidikan tentang konsep, para perancang biasanya menggunakan 6 sinonim: gagasan arsitektur, tema, gagasan superorganisasi, parti dan esquisse dan terjemahan harfiah.
gagasan arsitektur adalah konsep yang telah disederhanakan menjadi sebagai arsitektur formal (spt; siang hari, ruang, urutan ruang, integarasi struktur dan bentuk, dan sitting dalam lansekap.) Soal arsitektonis secara spesifik digunakan sebagai dasar perancang dalam pengambilan keputusan. Tiap bagian memiliki pengaruh dalam pandangan umum.

KONSEP

Senin, Mei 16, 2011 Posted by MIDE studio , No comments

Dalam BUKU PEDOMAN KONSEPnya EDWARD T. WHITE ada beberapa pernyataan yang berkaitan dengan KONSEP-KONSEP yang dipakai bersama, sebuah KONSEP adalah:
  1. Suatu gagasan awal yang di generalisasikan
  2. Suatu pengembangan yang harus diperluas dan dikembangkan kemudian secara lebih terperinci
  3. Suatu kerangka embrionik yang menampung suatu kerumitan yang lebih kaya

ESTETIKA

Senin, Mei 16, 2011 Posted by MIDE studio , No comments
Estetika adalah salah satu cabang filsafat. Secara sederhana, estetika adalah ilmu yang membahas keindahan, bagaimana ia bisa terbentuk, dan bagaimana seseorang bisa merasakannya. Pembahasan lebih lanjut mengenai estetika adalah sebuah filosofi yang mempelajari nilai-nilai sensoris, yang kadang dianggap sebagai penilaian terhadap sentimen dan rasa. Estetika merupakan cabang yang sangat dekat dengan filosofi seni.

menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia
Estetika adalah:
- cabang filsafat yg menelaah dan membahas tentang seni dan keindahan serta tanggapan manusia terhadapnya; 
- kepekaan terhadap seni dan keindahan

SENI

Senin, Mei 16, 2011 Posted by MIDE studio , No comments
SENI pada mulanya adalah proses dari manusia, dan oleh karena itu merupakan sinonim dari ilmu. Dewasa ini, seni bisa dilihat dalam intisari ekspresi dari kreativitas manusia. Seni juga dapat diartikan dengan sesuatu yang diciptakan manusia yang mengandung unsur keindahan. Seni sangat sulit untuk dijelaskan dan juga sulit dinilai, bahwa masing-masing individu artis memilih sendiri peraturan dan parameter yang menuntunnya atau kerjanya, masih bisa dikatakan bahwa seni adalah proses dan produk dari memilih medium,

Arsitektur dan Arsitek

Senin, Mei 16, 2011 Posted by MIDE studio , No comments
ARSITEKTUR adalah seni dan ilmu dalam merancang bangunan. Dalam artian yang lebih luas, arsitektur mencakup merancang dan membangun keseluruhan lingkungan binaan, mulai dari level makro yaitu perencanaan kota, perancangan perkotaan, arsitektur lansekap, hingga ke level mikro yaitu desain bangunan, desain perabot dan desain produk. Arsitektur juga merujuk kepada hasil-hasil proses perancangan tersebut.

Seorang ARSITEK, adalah seorang ahli di bidang ilmu arsitektur, ahli rancang bangun atau ahli lingkungan binaan.
Istilah arsitek seringkali diartikan secara sempit sebagai seorang perancang bangunan, adalah orang yang terlibat dalam perencanaan, merancang, dan mengawasi konstruksi bangunan, yang perannya untuk memandu keputusan yang memengaruhi aspek bangunan tersebut dalam sisi astetika, budaya, atau masalah sosial. Definisi tersebut kuranglah tepat karena lingkup pekerjaan seorang arsitek sangat luas, mulai dari lingkup interior ruangan, lingkup bangunan, lingkup kompleks bangunan, sampai dengan lingkup kota dan regional. Karenanya, lebih tepat mendefinisikan arsitek sebagai seorang ahli di bidang ilmu arsitektur, ahli rancang bangun atau lingkungan binaan.

MIDEstudio

Senin, Mei 16, 2011 Posted by MIDE studio No comments



MIDEstudio merupakan blog untuk berbagi dengan sesama tentang arsitektur, interior, lansekap, perencanaan dan perancangan, studi, masterplan dan lainnya yang berhubungan dengan ARSITEKTUR.

didalam blog MIDEstudio ini dapat saja ditemukan berbagai aplikasi, software, perhitungan, tata cara, standar yang berlaku maupun undang-undang dan perda yang berlaku, maupun link dari blog, situs yang mendukung blog MIDEstudio ini.

akhirnya MIDEstudio berharap dapat memberikan masukkan yang berharga bagi pencari ilmu, atau sekedar untuk menambah wawasan bagi pembaca.

MIDEstudio juga menerima masukan, saran untuk melengkapi blog ini.

selamat berkarya

MIDEstudio